Bertempat di Halaman Kantor Pengadilan Agama Medan, pada hari Senin tanggal 5 September 2022 tepat pukul 08.00 WIB, seluruh Hakim, Panitera, Sekretaris, Pejabat Struktural dan Fungsional, Pegawai dan PPNPN Pengadilan Agama Medan melaksanakan kegiatan rutin Apel Senin Pagi. Kegiatan apel kali ini merupakan apel pagi perdana di bulan September.
Yang bertindak sebagai Pembina Apel adalah Wakil Ketua Pengadilan Agama Medan Bapak Muhammad Razali, S.Ag., S.H., M.H., Komandan Apel Eka Irwan Marilin A.Md., Pembaca Doa Drs. Tajussalim, 8 Nilai Utama Mahkamah Agung Husna Ulfa, S.H., Pembawa Acara Kamalia Fitri Dalimunthe, S.E., dan Yel-Yel oleh Rahmad Habibi, S.Kom.
Bapak Muhammad Razali, S.Ag., S.H., M.H., selaku Pembina Apel mengingatkan seluruh Aparatur Pengadilan Agama Medan harus tanggap atas kebutuhan Pencari Keadilan, serta dengan cepat mengatasi segala hambatan, permasalahan dan rintangan untuk dapat mencapai Peradilan yang sederhana, cepat, dan biaya ringan. Selain itu, Hakim juga harus menggali, mengikuti, dan memahami nilai-nilai Hukum dan Rasa Keadilan yang hidup dalam Masyarakat. (IT)
Bertempat di halaman parkir Pengadilan Agama Medan, pada Jumat tanggal 2 September 2022 telah dilaksanakan Apel Jum'at sore perdana di bulan September yang diikuti oleh seluruh aparatur Pengadilan Agama Medan.
Yang bertindak sebagai Pembina pada Apel Jum'at sore ini adalah Hakim Pengadilan Agama Medan Bapak Drs. Jaharuddin dan sebagai komandan adalah Eka Irwan Marilin, A.Md.
Drs. Jaharuddin selaku Pembina Apel menyampaikan kepada seluruh aparatur untuk memaksimalkan hari libur untuk beristirahat setelah seminggu bekerja. Pembina juga menghimbau kepada seluruh peserta apel untuk meningkatkan kualitas sumber daya Aparatur Pengadilan Agama Medan, tetap menjaga kedisiplinan, integritas, dan bersama-sama dalam menjaga nama baik Pengadilan Agama Medan, serta memberikan pelayanan hukum yang berkeadilan kepada para pencari keadilan yang bertujuan untuk mewujudkan Pengadilan Agama Medan yang Agung.(IT)
Pada hari Rabu, 31 Agustus 2022 Pukul 11.00 Sesuai Surat Tugas Pengadilan Tinggi Agama Medan Nomor : W2-A/1744/KP.04.6/VIII/2022 tanggal 24 Agustus 2022 yang menugaskan :
1. Dr. H. Abd. Hamid Pulungan, S.H., M.H. (Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan)
2. Dr. Drs. H. Rafi'uddin, M.H. (Wakil Ketua Pengadila Tinggi Agama Medan)
3. H. Abdul Wahid, S.H., M.Hum. (Panitera Pengadilan TInggi Agama Medan)
3.Khairuddin, S.H., M.H. (Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Medan)
Untuk melakukan audit atas pertanggungjawaban Ketua Pengadilan Agama Medan yang mendapat promosi dan mutasi.
Kegiatan ini berdasarkan Surat Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI nomo3641/DJA/KP.04.6/8/2022 tanggal 23 Agusutus 2022 tentang Hasil RAPIM atau TPM Hakim pada Lingkungan Peradilan Agama. (IT)
Pada hari Rabu, 31 Agustus 2022, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan Dr. H. Abd. Hamid Pulungan, S.H., M.H., bertempat di Ruang Sidang Utama Pengadilan Agama Medan memberikan penghargaan kepada Pengadilan Agama Medan atas prestasi yang telah diraih.
Pengadilan Agama Medan menjadi salah satu nominator yang berhasil mendapat anugerah Mahkamah Agung Tahun 2022 Pengadilan Terbaik Dalam Pelaksanaan Peradilan Elektronik Kategori Pengadilan Agama Dengan Beban Perkara 2501 - 5000 yang diumumkan pada saat Acara Penyerahan Anugerah Mahkamah Agung Tahun 2022 secara virtual dalam rangka HUT MA RI ke-77.
Ketua Pengadilan TInggi Agama Medan Dr. H. Abd. Hamid Pulungan, S.H., M.H., yang didampingi oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Medan Dr. Drs. H. Rafi'uddin, M.H. menyerahkan penghargaan langsung kepada Ketua Pengadilan Agama Medan Drs. Surya, S.H., M.H. yang juga didampingi oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Medan Muhammad Razali, S.Ag., S.H., M.H.
Semoga apresiasi yang diberikan oleh Pengadilan Tinggi Agama Medan ini menjadi pacu semangat seluruh aparatur Pengadilan Agama Medan untuk lebih meningkatkan pengelolaan dan pelaksanaan peradilan di Pengadilan Agama Medan. (IT)
Pada hari Selasa 30 Agustus 2022 pukul 11.00 WIB Pengadilan Agama Medan Mengikuti Pembinaan oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan yang dilaksanankan di Ruana Sidang Utama Pengadilan Agama Medan. Acara pembinaan ini di ikuti oleh seluruh Hakim, Panitera, Sekretaris, Pejabat Fungsional dan Struktural dan PPNPN.
Wakil Ketua Pengadilan Agama Medan Bapak Muhammad Razali, S.Ag., S.H., M.H. mengawali acara dengan memberikan kata sambutan kepada Pimpinan dari Pengadilan Tinggi Agama Medan yang mau menyempatkan waktu untuk memberikan pembinaan. Setelah itu Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan Bapak Dr. H. Abdul Hamid Pulungan, S.H., M.H. yang di dampingi oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan Bapak Dr. Drs. Rafi'uddin, M.H. memberikan pembinaan terkait dengan Kunjungan Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama ke Pengadilan Agama Medan pada tanggal 23 Juni 2022.
Dalam pembinaan, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan mengapresiasi seluruh pegawai karena telah melaksanakan tugas sesuai dengan arahan dan instruksi dari Dirjen Badilag. dalam kesempatan ini pula KPTA Medan juga memberikan motivasi bagi seluruh pegawai agar senantiasa mampu meningkatkan pelayanan publik sehingga dapat mewujudkan visi dan misi Peradilan Agama. (IT)