Pada pagi Senin mengawali bulan Oktober 2021, Pengadilan Agama Medan telah melaksanakan Apel Senin Pagi yang dipimpin oleh Ketua Pengadilan Agama Medan Drs. Surya, S.H., M.H. pada tanggal 04 Oktober 2021 bertepatan dengan 27 Shafar 1443 H pada pukul 08.00 WIB di halaman kantor Pengadilan Agama Medan yang diikuti oleh seluruh Hakim, Panitera, Sekretaris dan Pegawai Pengadilan Agama Medan.
Dalam amanat, Pembina Apel menyampaikan bahwa pekan ini akan dilaksanakan rapat tinjauan manajemen Akreditasi Penjaminan Mutu tahun 2021 sebagai tindak lanjut atas catatan dan temuan dari assessment internal yang telah dilaksanakan sebelumnya. Beliau juga menambahkan agar selalu meningkatkan disiplin dan kebersihan lingkungan kantor Pengadilan Agama Medan, sehingga jika ada sidak dari Pimpinan MA RI, Pengadilan Agama Medan selalu siap.
Sebelum doa penutup, seluruh peserta Apel mengucapkan Delapan Nilai Utama Mahkamah Agung RI yang dipimpin oleh Abdul Hamid, A.Md. Adapun 8 (delapan) Nilai Utama Mahkamah Agung RI adalah kemandirian, integritas, kejujuran, akuntabilitas, responsibilitas, keterbukaan, ketidakberpihakan dan perlakuan yang sama di hadapan hukum.
Semoga dengan pengucapan 8 (delapan) nilai utama MA RI ini tertancap kuat di dalam jiwa setiap aparatur Pengadilan Agama Medan sehingga dapat diimplementasikan dalam pikiran, ucapan serta tindakan dalam melayani masyarakat. (IT)